Materi Bahasa Indonesia Kelas XI (Pernyataan Umum dan Tahapan dalam Teks Prosedur)




Materi Pokok

Mata Pelajaran

Kelas

 

Kompetensi Dasar:

3.1Mengonstruksi informasi berupa pernyataan-pernyataan umum dan tahapan-tahapan dalam teks prosedur

Indikator Pencapaian Kompetensi:

3.1.1 Mengidentifikasi pernyataan-pernyataan umum dalam teks prosedur

3.1.2 Mengidentifikasi tahapan-tahapan dalam teks prosedur

 

 

A.  Definisi Teks Prosedur

Setiap hari, kita selalu melakukan suatu kegiatan, misalnya membaca buku, naik kendaraan, menggunakan alat-alat elektronik, dan melayani tamu. Agar dapat melakukannya dengan benar, kita memerlukan serangkaian petunjuk melakukan kegiatan tersebut. Banyak istilah yang digunakan untuk menyebut petunjuk-petunjuk itu. Ada yang menyebutnya kiat, tips, resep, cara jitu, dan sebutan lainnya. Mari kita sebut saja semuanya itu dengan istilah prosedur. Teks prosedur adalah teks yang berisi aturan/petunjuk melakukan kegiatan/aktivitas dengan runtut.

 

B.  Mengidentifikasi Pernyataan Umum dan Tahapan Teks Prosedur

Cara Menghidupkan Komputer


Komputer merupakan salah satu perangkat elektronik yang sering digunakan untuk memudahkan pekerjaan manusia. Sebelum digunakan, komputer ini harus dioperasikan terlebih dahulu. Dalam pengoperasian komputer, kita harus mengikuti prosedur berikut agar computer anda tidak mengalami kerusakan. (Sumber: www.ilmusiana.com)

1.    Buka penutup layar monitor, CPU, keyboard dan printer.

2.    Pastikan sakelar yang menyediakan arus listrik terhubungkan dengan kabel power ke stabilizer atau CPU komputer.

3.    Tekan tombol power pada CPU dan tombol power monitor.

4.    Komputer akan booting, tunggu proses ini sampai selesai.

5.    Setelah selesai proses booting, komputer siap digunakan.  

 

·         Pernyataan Umum

Pernyataan umum atau penjelasan umum atau bisa disebut sebagai pembuka dalam teks prosedur biasanya berisi tentang penjelasan topik yang dibahas dan tujuan atau hasil akhir yang nantinya akan dicapai jika seseorang tersebut mengikuti langkah-langkah yang ada pada teks tersebut.

Dalam teks prosedur berjudul

Komputer merupakan salah satu perangkat elektronik yang sering digunakan untuk memudahkan pekerjaan manusia. Sebelum digunakan, komputer ini harus dioperasikan terlebih dahulu. Dalam pengoperasian komputer, kita harus mengikuti prosedur berikut agar computer anda tidak mengalami kerusakan.

 

(*) Kalimat “Dalam pengoperasian komputer, kita harus mengikuti setiap prosedur agar komputer anda tidak mengalami kerusakan” adalah tujuan atau hasil akhir yang nantinya akan dicapai jika seseorang tersebut mengikuti langkah-langkah yang ada pada teks tersebut.

(*)Pernyataan umum biasanya berada di awal teks.

 

·         Tahapan

Tahapan dalam teks prosedur berisi prosedur yang harus/wajib diikuti agar mencapai tujuan yang diinginkan dengan tepat.

           

1.      Buka penutup layar monitor, CPU, keyboard dan printer.

2.      Pastikan sakelar yang menyediakan arus listrik terhubungkan dengan kabel power ke stabilizer atau CPU komputer.

3.      Tekan tombol power pada CPU dan tombol power monitor.

4.      Komputer akan booting, tunggu proses ini sampai selesai.

5.      Setelah selesai proses booting, komputer siap digunakan.



Video Pembahasan Materi Pernyataan Umum dan Tahapan dalam Teks Prosedur:


Comments

Popular posts from this blog

Materi Gagasan Utama Teks Eksplanasi

Materi Informasi Berupa Pengetahuan dan Urutan Kejadian Teks Eksplanasi

Materi Mengidentifikasi Informasi dan Permasalahan Aktual dalam Teks Ceramah